Lazada Indonesia
Home » , , » Sebulan Sudah Dapat Untung

Sebulan Sudah Dapat Untung

Baru sebulan berjalan, Meiga bisa meraih omset minimal 600 ribu dengan keuntungan 125 ribu. Gadis yang bernama lengkap Meiga Erienda Suseno ini mempunyai usaha jual beli flash disk, jasa download aplikasi hape, rental komputer, hingga jasa translit bahasa.

Awalnya saya memulai usaha dengan berjualan flashdisk. Saya liat di pameran, untuk flashdisk merk Van Disk ukuran 2 GB, harganya 75 ribu. Akhirnya saya punya inisiatif untuk kulakan dan menjual ke teman-teman seharga 80 ribu. Keuntungan saya lima ribu per buah,” ujar Meiga yang mengenakan jilbab. “Sampai sekarang masih ada yang memesan 35 buah dari teman-teman saya,” tambahnya saat ditemui LiputanOne.

Meiga merupakan salah seorang siswa SMK 6 Solo, penerima bantuan modal usaha bergilir selama satu tahun dari sekolahnya. Dia menjadi peserta program pilot project calon enterpreneur di lingkungan SMK 6. Program ini bertujuan menciptakan enterpreneur yang diawali sejak usia dini.

Ada 20 siswa yang berkesempatan mengikuti program. Mereka adalah siswa kelas satu dan dua. Ada dari mereka yang sudah memulai usaha sejak Januari 2009 lalu da ada pula yang satu hingga dua bulan sesudahnya.

Diana lain lagi kisahnya. Siswa ini menggunakan modal dari sekolah untuk membuka konter hape di rumah. Selain itu juga untuk menambah permodalan konter hape keluarganya yang sudah berdiri di sebuah supermarket.

Selain menjual pulsa di konter, Diana memasarkan pula kartu perdana, menyediakan jasa download lagu, dan jual beli hape. Konsumennya hampir sama dengan Meiga. Sebagian besar adalah teman-teman mereka sendiri di sekolah.

“Di rumah masih jauh dari konter hape dan pulsa. Dari penjualan pulsa di rumah saja, dalam satu bulan ini keuntungan yang bisa saya peroleh sekitar 300 ribu,” ujar pemilik nama Diana Wahyu Setyaningsih ini.

Keseriusan kedua siswa ini berwirausaha tentu beralasan. Diana mempunyai cita-cita menjadi enterpreneur yang sukses.

“Minimal saya bisa mengembalikan modal dari sekolah dan mampu melipatgandakan modal yang sudah saya punya sekarang ini. Tentu saja saya juga ingin memperoleh keuntungan yang lebih besar lagi,” kata Diana.

Kalau Meiga, awalnya berkeinginan menjadi wanita karir. Namun sejak mengenal dunia usaha, dia tertarik untuk terus mengembangkannya.

“Kalau dunia enterpreneur lebih menjanjikan, kanapa tidak?” ujarnya optimis.

Comments
8 Comments

8 orang bicara:

Unknown said...

hebat ya..masih muda udah punya jiwa usaha yg tinggi. semoga mereka sukses terus.

Anonymous said...

mas..mas.. Meiga tuh cowok po cewek tho?? kok SISWA? tapi fotonya cewek?

Anonymous said...

....ujar Meiga yang suka mengenakan jilbab.

berarti Meiga itu mengenakan jilbab kalau lagi suka saja? wah, jilbab gaul, dong...

Anonymous said...

@mas blonty
yup benar juga.edit dulu.ntar salah persepsi.matur nuwun

Dony Alfan said...

Patut diacungi jempol nih, top tenan. Menumbuhkan jiwa kewirausahaan sedari dini :D

Rumah Islami said...

wah hebat ya...masih muda udah sukses...salut....

novii said...

wew, hebat ya .. masih muda hobinya usaha

Surya Erlangga said...

wah fotone Diana kok iso tekan kene... ki jane blog-e sopo tho kok dengaren enek cah SMK 6 ?